Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana melaksanakan Launching Gedung Pusat Pembelajaran Keluarga Berencana ( PUSPAGA ) di Baalai Penyuluhan Keluarga Berencana Kecamatan Bojonegoro.

Launching Gedung Pusat Pembelajaran Keluarga ditendai dengan pengguntingan pita oleh Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Joko Lukito,S.Sos,MM. dan didampingi oleh Kepala Dinas Pembardayaan Perempuan Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana Bojonegoro, Adie Witjaksono,Sos,Msi. pada kesempatan tersebut ia mengapresiasi dengan tindak lanjut dari upaya-upaya memberantas kekerasan terhadap para perempuan dan Anak di bojonegoro. kegiatan ini juga di lanjut dengan pelatihan tata rias dan membuat kerajinan dari kain flanel oleh Ir.Lely Priambodo dan Mimin. dan dengan kehadiran Gedung Puspaga melengkapi keberadaan Pusyangatra (Pusat Pelayanan Keluarga Sejahtera),yang sudah terlebih dahulu ada. Yang lokasinya juga berada di samping balai Penyuluhan Keluaraga Berencana Kecamatan Bojonegoro.

Keberadaan dua gedung ini diharapkan bisa sebagai fasilitas dalam memenuhi pelayanan kepada masyarakat, dari Dinas Pemberdayaan Perempuan,Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana, sebagai instansi yang dinilai bertanggung jawab terhadap kesuksesan program Kependudukan,Keluarga Berencana dan Pembangunan Keluarga (KKBPK) di kabupaten Bojonegoro.


By Admin
Dibuat tanggal 26-06-2018
511 Dilihat
Bagaimana Tanggapan Anda?
Sangat Puas
63 %
Puas
25 %
Cukup Puas
13 %
Tidak Puas
0 %